Selamatkan Lansia dari Banjir Sedalam 5 Meter, Anggota Polres Deliserdang Nekad Berenang 

Berita34 views

SELAMATKAN: Briptu Johannes berenang untuk menyelamatkan lansia yang terjebak banjir.

DELISERDANG – Terjebak di ladangnya yang terendam banjir sedalam lima meter,  Pak Ucok (70) warga Desa Tumpatan Nibung, Kecamatan Batang Kuis, Deliserdang, Sumatera Utara pada Rabu (27/11/2024) diselamatkan personel Sat Samapta Polresta Deli Serdang, Briptu Johannes Abdi Sibarani.

Guna menyelamatkan lansia ini, Briptu Johannes rela berenang di saat banjir yang deras.

“Saat itu Pak Ucok terjebak di tanah gundukan yang agak tinggi di tengah banjir sedalam lima meter, dan personel kita berhasil  menyelamatkannya,,” kata Kapolresta Deli Serdang Kombes Raphael Sandhy Cahya Priambodo kepada wartawan, Kamis (28/11).

Tambah Rafael, Pak Ucok awalnya berangkat ke ladangnya sekira pukul 08.00 WIB saat hujan deras.

Setelah dua jam, ladang korban terendam banjir hingga hampir setinggi lima meter. “Gubuk korban pun ikut hanyut terbawa banjir,” tambah Kapolresta.

Takut terbawa banjir, Pak Ucok  menyelamatkan diri ke gundukan tanah di ladangnya. Melihat hal itu, warga memberitahukan kepada polisi.

Briptu Johannes yang tiba di lokasi tanpa pikir panjang langsung berenang menuju ke gundukan tempat korban terjebak.

“Briptu Johannes bersama satu anggota OKP dan dua warga setempat tanpa pikir panjang melompat ke ladang Pak Ucok yang sudah dipenuhi air akibat banjir. Lokasi kejadian tersebut berjarak sekitar 50 meter dari badan jalan,” terangnya.

Korban lalu dievakuasi menggunakan pelepah pisah yang sudah dibawa Briptu Johannes dari daratan. “Sesampainya di daratan,  keluarga Pak Ucok  mengucapkan terima kasih kepada Briptu Johannes,” jelasnya. (ril/wil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *