IKASI Sumut Resmi Dukung Hatunggal Siregar Calon Ketua KONI Sumut, Ini Alasannya

Olahraga6 views

BERIKAN: Darmawan Siagian (kiri) saat memberikan surat dukungan kepada Kolonel Purn TNI Hatunggal Siregar (kanan)

MEDAN – Kolonel Purn TNI Hatunggal Siregar mendapat dukungan resmi dari Pengurus Provinsi Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (IKASI) Sumatera Utara (Sumut) untuk menjadi Ketua Umum KONI Sumut periode 2025-2029 pada Musyawarah Provinsi (Musorprov) yang digelar pada 15 sampai 17 April 2025.

Dukungan tersebut diberikan Ketua IKASI Sumut, Darmawan Siagian SH MH pada acara silaturahmi bersama PengProv Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Sumut bersama Pengurus Provinsi Cabang Olahraga di bawah naungan KONI Sumut di sebuah restoran di Medan pada Minggu (9/3/2025).

Juga turut pada acara ini SekdaProvsu, Kadispora Provsu, Ketua KONI Sumut, Para PengProv Cabang Olahraga.

Darmawan SH MH mengatakan dukungan mereka kepada Kolonel Purn TNI Hatunggal Siregar karena beliau sudah mapan memanajemen organisasi dan mencintai olah raga.

“Kolonel Purn TNI Hatunggal Siregar punya integritas dan berlatar belakang militer yang tentu menambah point karena punya semangat dan disiplin yang kuat untuk membina dan memajukan Olahraga di Sumatera Utara,” ujar Darmawan kepada wartawan, Senin (10/3/2025).

Selain itu, Hatunggal Siregar diyakini bisa bermitra dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu).

“Kolonel Purn TNI Hatunggal Siregar secara pribadi sudah lama saya kenal,” tambah Darmawan.

Jika Hatunggal Siregar terpilih menjadi Ketua KONI Sumut diharapkan berdampak positif bagi cabang olahraga anggar untuk menuju PON XXII tahun 2028. Dan prestasi Sumut nantinya bisa meningkat.

“KONI Sumut butuh dukungan dari Gubernur Sumatera Utara untuk melanjutkan program KONI Sumut periode sebelumnya yang dinilai sangat baik. Dan Hatunggal Siregar kami anggap cocok untuk mengisi posisi itu,” tegas Darmawan. (*)

Penulis : william

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *