Lulus Tesis, Kaprodi Magister Hukum UMA Apresiasi Mahasiswa Pascasarjana

Berita167 views

FOTO BERSAMA Atas kiri ke kanan, Dr.Azwir Agus,SH Mhum, Dr.Rizkan Zulyadi,SH MH, Prof.Taufik siregar,SH Mhum – Dr.Rafiqi,SH MM Mkn – Isnaini,SH Mhum PhD – Dr.M.Citra Ramadhan,SH MH – Dr.Wenggedes Frensh,SH MH.
Bawah kiri : Irvandi,SH MH , William Leonardy limutra,SH MH – Kana Desen,SH MH.

MEDAN – Keberhasilan William Limutra, SH. MH, Kana Dese, SH. MH dan Irvandi, SH. MH yang lulus Ujian Tesis (Ujian Kompresif) Pascasarjana Universitas Medan Area (UMA) mendapat apresiasi.

William Limutra dan rekannya ikuti Ujian Meja Hijau/Tesis di Ruang Sidang Pascasarjana UMA pada Sabtu (15/3/2025) siang.

Kaprodi Magister Hukum UMA, Isnaini SH, MHum PhD mengatakan lulusnya William Limutra dan kawan kawan berkat usaha dan kerja keras.

“Apa yang telah anda lakukan (William Limutra) akhirnya membuahkan hasil. Semoga ilmu yang didapat berkah bermanfaat, dan dapat peningkatan karir,” ujar Isnaini PhD.

Tambah Isnaini PhD, selaku pengelola Program Studi berharap kepada para Alumni untuk berperan serta dalam pengembangan dan mempromosikan Prodi Magister Ilmu Hukum Pascasarjana Universitas Medan Area kedepannya.

“Kami berharap para alumni dapat mempromosikan Prodi Magister Ilmu Hukum Pascasarjana Universitas Medan Area,” tambahnya.

Program Studi Magister Ilmu Hukum UMA telah menerima pendaftaran mahasiswa baru tahun ajaran 2025/2026. “Universitas Medan Area telah terakreditasi dengan Akreditasi Unggul,” tambahnya.

Isnaini SH, MHum Phd berharap para alumni terus berjuang, dan berkarya. “Kami bangga dan percaya bahwa Alumni akan mencapai lebih banyak kesuksesan di masa depan,” jelasnya. (*)

Penulis : william

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *