Korban yang ditemukan tewas.
DELISERDANG – Yana (38) warga Medan Labuhan yang merupakan seorang terapis ditemukan tewas di tempat usahanya Kusuk Lulur Bunga Yana, di Jalan Haji Anif, Deli Serdang, Sabtu (26/4/2025) pukul 22.00 Wib.
Penemuan itu pertama kali diketahui oleh Winda, seorang terapis yang bekerja di tukang kusuk lainnya. Saat itu Winda dikatakan hendak mengembalikan kursi plastik yang sebelumnya dipinjamnya.
Saat berada di tempat usaha Yana, Winda melihat perempuan itu tak bergerak dalam kondisi tanpa busana. Merasa curiga, Winda memanggil beberapa terapis yang bekerja di seputaran Jalan Haji Anif itu.
“Pertama kali ngelihat si Winda. Dia mau mulangin kursi. Karena dilihatnya nggak bergerak, dipanggilnya kawan-kawan sesama terapis disini,” ucapnya ditemui di lokasi, Senin (28/4/2025).
Beberapa terapis pun menuju ke lokasi dan menemukan korban dengan kondisi tak bergerak. Salah satu dari mereka membalikkan tubuh Yana dan mendapati luka di bagian mulut dan hidung.
“Pas di balik badannya, kelihatan ada seperti bekas ditumbuk di mulut sama hidung. Terus rambutnya juga banyak yang rontok seperti habis dijambak. Sebagian kepalanya botak,” tutur Maya.
Penemuan itu pun diteruskan ke kepolisian. Kanit Pidum Sat Reskrim Polrestabes Medan, Iptu Muhammad Hafizullah saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa itu. Pihaknya hingga kini masih melakukan penyelidikan atas kasus tersebut.
“Benar, masih Lidik,” katanya singkat. (*/wil)